Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PPID Kabupaten Banyumas (5/11/2024)

 

Dokumentasi Kenangan Tugas (5/11/2024)

PPID itu singkatan dari " Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi." 

PPID bertugas untuk mengelola dan melayani informasi publik di badan publik, seperti: 

  • Menyediakan dan memberikan informasi publik yang akurat, benar, dan tidak menyesatkan
  • Menyiapkan ruang dan fasilitas yang nyaman dan tertata baik
  • Merespon dengan cepat permintaan informasi dan keberatan atas informasi publik yang disampaikan baik langsung maupun melalui media
  • Menjamin penggunaan seluruh informasi publik dan fasilitasi pelayanan sesuai dengan ketentuan dan tata tertib yang berlaku
  • Menyediakan daftar informasi publik untuk informasi yang wajib disediakan dan diumumkan
  • Menyiapkan petugas informasi yang berdedikasi dan siap melayani
  • Memberikan pelayanan informasi yang cepat dan tepat waktu
  • Memberikan kemudahan dalam mendapatkan informasi publik bidang komunikasi dan informatika yang diperlukan dengan murah dan sederhana
  • Menyimpan / Mengdokumentasikan informasi, 
  • Mengklasifikasikan informasi, 
  • Melakukan Pengawasan, Monitoring dan evaluasi kinerja pelaksana 

Di Kutip dari Laman RRI.Co.id, Info Pemda - Banyumas Raih Skor 99.25 dalam Visitasi dan Verifikasi Keterbukaan Informasi Publik dari KIP Jateng

Dalam tahap ini hadir secara langsung ketua KIP Jateng, Indra Ashoka Mahendrayana untuk mendengarkan paparan Pj Bupati Banyumas, Iwanuddin Iskandar, dalam tahap Visitasi dan Verifikasi di laksanakan pada Hari Senin Kliwon (04/11/24) bertempat di Smartroom Graha Satria Purwokerto, Ikut Hadir dalam acara ini Wakil Direktur Umum RSUD Banyumas Slamet Setiadi, S.Kep.,Ns., MM

PPID Kabupaten Banyumas mendapatkan nilai verifikasi sebesar (75) dan Presentasi sebesar (24.25) sehingga total nilai skor 99.25 dalam hal Keterbukaan Informasi Publik. PJ. Bupati Iwanuddin menjelaskan Kabupaten Banyumas memiliki : 

  • 27 Kecamatan, 
  • 30 Kelurahan dan 
  • 301 Desa. 
  • Jumlah Penduduk 1.857.211 Jiwa dengan rincian 936.332 Laki-laki dan 920.879 Perempuan.

Dengan jumlah tersebut kami berkomitmen untuk meningkatkan kebijakan Keterbukaan Informasi Publik (KIP).

Selamat dan Sukses Pemda Banyumas


Ramane Inu
Ramane Inu Desa Pekunden Banyumas

Posting Komentar untuk "PPID Kabupaten Banyumas (5/11/2024)"